Teknologi Terbaru : Mengirim Ciuman Via Internet, Priagoenks | Teknologi Terbaru - Wah wah wah... Lagi jalan-jalan liat hal-hal unik di internet, eh malah dapat info ini di okezone.com. Waktu pertama lihat dan baca, sumpah langsung ngakak dan gak nyangka ternyata sampai kayak gini teknologi saat ini.
Ternyata saat ini teknologi terbaru khususnya teknologi internet tidak hanya untuk mengirim file, foto, dan video saja. Bagi yang sudah menikah, atau mungkin yang sayang sama ayah, ibu, adik, kakak, kakek, nenek, dan anggota keluarga lain mungkin sering melakukan "adegan" ciuman. Tapi tentu saja untuk muhrimnya (baca : halal). Dan info teknologi terbaru kali ini saya khususkan bukan untuk orang yang lagi pacaran (baca : bukan muhrimnya). Karena saat ini sobat bisa mengirim sebuah ciuman via internet. WAW...
Teknologi internet yang bisa buat kita tidak dirundung rasa kangen sama keluarga ini dikembangkan oleh peneliti asal Jepang. Teknologi ciuman via internet ini merupakan juga bisa mengekspresikan bibir dan lidah.
Mungkin ciuman jarak jauh via internet yang dikembangkan oleh si peneliti ini berusaha mengekspresikan bahwa ciuman itu tidak dapat dipisahkan oleh jarak dan waktu. Kayaknya pengalaman pribadi si peneliti nih. hihihi...
Teknologi ini bernama "tactile communications" yang dikembangkan Kajimoto Laboratory di University of Electro-Communications, Jepang. Dan nantinya teknologi tactile communication merupakan sebuah perangkat yang akan merekam gerak lidah dan bibir seseorang. Gerakan itu direkam oleh software yang kemudian bisa dikirimkan ke perangkat lain untuk direka ulang.
Tapi jangan berpikir terlalu jauh sob. Karena saat ini penelitian baru sampai pada gerakan lidah. Untuk faktor lain dari sebuah ciuman juga akan direkam dan akhirnya kita bisa mengirimnya via internet. Kalo teknologi seperti ini sudah muncul ke permukaan (berita dunia), gimana jadinya ya...? Mari kita membayangkannya bersama-sama.
0 comments:
Post a Comment