Thursday, January 21, 2010

Sepenggal Kisah Keterbatasan



Ini merupakan postingan baru... karena setelah 2 hari saya membuat lalu mengutak-atik blog ini belum sekalipun saya membuat postingan. oke... tanpa basa-basi, langsung saja...

take 1 :
sebenarnya, label blog saya ini berisi tentang info-info musik dan dunia teknologi termasuk dunia hacker... mengapa saya memberi nama blog ini dengan nama "Not Perfect", seperti yang telah kita ketahui dari cerita nenek moyang kita terdahulu, semua manusia dilahirkan gak ada yang sempurna... termasuk saya... tapi dalam hal ini kalian agak sedikit beruntung dalam kehidupan ini. bukan maksud untuk merendah diri, tapi, inilah yang selalu ada dalam isi otak kepala saya.

take 2 :
coba anda lihat sebuah foto diatas hasil editan seorang teman (bukannya saya gak bisa ngedit, tapi emang teman saya ini yang pengen ngedit sendiri.hehe...) yang saya upload dengan sangat mudah karena emang kapasitasnya yang gak terlalu besar...
ini adalah foto seorang manusia yang sebenarnya ingin sembunyi dari kehidupannya sebagai seorang manusia. tapi karena badannya yang mungkin cukup besar untuk manusia seukuran dia, jadi mau sembunyi dimana aja pasti juga bakal keliatan...haha...(lebay)

orang ini memulai hidupnya aja udah susah... dimulai dari kelahirannya yang kata kedua orang tuanya sempat gak bernafas selama beberapa menit (tuh kan...baru lahir aja udah nyusahin.hehe...namanya juga takdir). tapi untuk kehidupan balita sampai menginjak bangku taman kanak-kanak (dulu namanya TK, sekarang udah ganti jadi PLAYGROUP), dia termasuk anak yang lumayan bahagia untuk anak seumuran dia...

take 3 :
menginjak bangku sekolah dasar, kehidupannya pun sama seperti cerita di take 2. masih menikmati kehidupan seperti anak seumuran dia. yah...walaupun ada sedikit cerita yang agak menyimpang dari kata "bahagia". saya juga mengakui kalo dia memang memiliki sifat egois. siapa sih manusia di dunia ini yang gak memiliki sifat egois? semua manusia pasti memiliki sifat egois. jadi, wajar-wajar aja kalo dia juga punya sifat egois. tapi menurut teman-temannya, sifat egoisnya itu merugikan orang lain, terutama teman maupun sahabatnya sendiri. sampai suatu hari, teman-temannya mengatur rencana untuk memberi pelajaran atas keegoisannya. dia langsung dijauhi oleh teman-temannya sendiri, walaupun cuma sehari. tapi, itu sudah cukup membuat dia kapok atas ulahnya itu.

masih di take 3...menginjak kelas 6 SD, disinilah awal mula naluri lelakinya mulai tampak. dia menyukai seorang cewek yang juga temannya sekelas. tapi untuk masalah yang satu ini, gak usah diterusin ya...soalnya endingnya sama kayak cerita sinetron tempo doeloe.

take 4 :
nah...pada fase ini, dia merasa kehidupan yang 12 tahun dia rasakan kemarin tu berubah drastis. dia sudah tidak menjadi dirinya lagi. fisiknya mulai sudah tak menunjukkan kata sempurna. karena pengaruh itu juga, semuanya jadi berbeda. pikirannya sudah tidak mengenal kata konsentrasi, fokus, dan semacamnya. mulai dari prestasi di sekolah pun mulai meninggalkannya. dan hal ini terus berlanjut sampai tulisan ini saya posting di blog ini.

bagi para blogger yang sudah mau menyempatkan waktunya untuk membaca postingan ini, saya mengucapkan banyak terima kasih.


Related Post To Reading:

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Web Host