Spesifikasi Smartphone Premium BlackBerry Porsche P 9981

Kerjasama bareng Porsche, Research in Motion mengumumkan smartphone BlackBerry P’9981. Ponsel cerdas ini didesain oleh Porsche. Jadi desainnya lebih berkelas dibanding BlackBerry pada umumnya. Handset tersebut memakai sistem operasi BlackBerry OS 7. User interfacenya dikustomisasi dengan nama Porsche Design UI.
Smartphone mempunyai spesifikasi prosesor 1,2 GHz, kamera 5 megapixel, RAM 768 MB, kemampuan rekam video HD 720p, dan storage internal 8GB. PIN untuk P’9881 eksklusif sehingga langsung bisa dikenali ketika memakai BBM. Untuk harga, produk terbaru RIM ini akan dibanderol di kisaran 1250 poundsterling atau sekitar harga Rp 17 juta